Senin, 25 April 2011

Pusdiklatda Kepramukaan Jawa Timur Loloskan 101 Pembina Pramuka

Sebanyak 101 pembina baru diloloskan Pusdiklatda Kepramukaan Jawa Timur setela mereka menempuh KMD (Kursus Mahir Dasar) pada 21--24 April 2011 di  pusdiklat kepramukaan Argasonya Jawa Timur. KMD itu diselenggarakan oleh gugusdepan 413-414 yang berpangkalan Universitas Negeri Surabaya. Para peserta berasal dai berbagai perguruan tinggi di Jawa dan gudep yang berpangkalan di sekolah. Kelas KMD dibagi menjadi tiga, yakni kelas Argasonya 112, 113, dan 114.

Pola kursus dilaksanakan dengan cara baru, yakni pola integratif dan menggunakan metode kepramukaan sebenarnya. Selama ini, KMD biasanya dijalankan dengan pola jam dan pola kelas. Maksudnya, pelatih bergantian memberikan materi di kelas berdasarkan jam yang terjadwal. "KMD kali ini sangat lain karena menggunakan pola integratif", kata Suyatno. Pelatih siaga secara penuh memandu kesiagaan dari awal sampai akhir sehingga peserta dapat dengan maksimal mendalami materi.

Tidak ada komentar: