Rabu, 04 Januari 2012

Remaja Hebat Ditentukan Jadwal Rutin

Tempo.co melaporkan bahwa tumbuh dewasa tanpa kegiatan rutin harian, seperti pergi tidur pada jam tertentu dan makan pada waktunya, bisa membahayakan kesejahteraan anak-anak muda. Ini merupakan  hasil temuan terbaru sebuah lembaga sosial untuk anak muda, The Prince's Trust, terhadap lebih dari dua ribu orang berusia antara 16 hingga 25 tahun di Inggris.

Lembaga tersebut menemukan bahwa satu dari 10 orang percaya bahwa hari-hari mereka tidak memiliki struktur dan arah saat beranjak dewasa. Angka perbandingan ini meningkat menjadi satu di antara empat orang dengan tingkat pendidikan yang lebih rendah.

Lebih dari satu di antara empat orang yang ditanyakan oleh The Prince’s Trust mengatakan bahwa mereka tidak pernah mendapatkan waktu yang ditetapkan khusus untuk pergi tidur saat mereka dalam masa pertumbuhan. Lembaga ini telah membantu 50 ribu anak-anak yang kurang beruntung di seluruh Inggris Raya sepanjang 2011. Studi ini juga menemukan bahwa anak-anak muda dengan pendidikan lebih rendah bahkan dua kali lebih cenderung untuk tumbuh besar tanpa waktu makan yang teratur.

Chief Executive dari The Prince’s Trust, Martina Milburn, seperti dikutip Press Association, mengatakan, “Ketiadaan struktur dan rutinitas pada kehidupan anak-anak bisa membawa dampak yang merusak. Tanpa dukungan yang benar, ketiadaan arah remaja bisa menjadikannya sebagai orang dewasa yang tak punya kualitas, tidak percaya diri, kualifikasi kurang, dan tidak punya pekerjaan.”

Laporan ini juga menemukan bahwa hampir sepertiga orang muda merasakan depresi sementara satu dari lima orang mengatakan bahwa mereka merasa “ditolak”. Ditambahkan, satu dari lima orang lainnya juga percaya bahwa mereka tidak menerima dukungan yang mereka butuhkan saat di sekolah.

Tidak ada komentar: