Tayangan televisi tentang anak putri pra-remaja yang cantik bergantian memenuhi layar kaca. Misal, tayangan Hannah Montana atau High School Musical, yang dibintangi oleh remaja-remaja remaja yang tampil cantik dengan dandanan. Tak heran, anak-anak putri penonton setia akan terpengaruh dan ingin terlihat mirip idolanya yang mengenakan makeup itu.
Penata rias kenamaan, Bobbi Brown mengatakan, bahwa saat ini tekanan para remaja untuk mengenakan riasan sangat tinggi. Menurutnya, dulu, yang ingin mengenakan riasan mata smoky eyes biasanya anak-anak usia 18 tahun ke atas. Saat ini, remaja usia 15-16 tahun sudah ingin berdandan seperti itu. Brown tidak menentang anak remaja untuk menggunakan riasan, namun, seharusnya setiap perempuan sadar, bahwa dirinya cantik. Yang dibutuhkan adalah waktu untuk berlatih menemukan sisi cantik dalam diri dan menonjolkan aset kecantikan pada wajah, bukan menambal wajah dengan riasan.
Menurut Brown, usia 13 tahun adalah usia yang cukup untuk remaja mau mencoba menggunakan riasan, tetapi tipis-tipis saja. Sekitar usia SMP adalah waktu yang tepat, bukan usia kelas 5 SD, menurutnya.
Berikut peraturan mengenai berdandan untuk anak remaja dari Bobbi Brown:
- Untuk riasan sehari-hari, jauhi foundation. Anak remaja belum butuh foundation yang menutup seluruh kulit wajahnya. Jika diperlukan, gunakan concealer di bagian bawah mata untuk menutupi kehitaman di sekitar mata.
- Jika mau kulit terlihat lebih mulus, gunakan moisturizer yang dilengkapi dengan pewarna (tinted moisturizer) yang mengandung SPF.
- Untuk menutupi noda kemerahan dan noda kecokelatan pada wajah, gunakan cover stick, cari yang warnanya senada dengan kulit wajah, cukup gunakan sedikit, lalu sapukan bedak bubuk pada wajah.
- Lipstik dan pipi bisa gunakan pewarna yang berbahan dasar krim. Anda bisa mencari produk semacam ini di L'Occitane. Jika terlalu tebal, cukup gunakan jari Anda untuk membuat warnanya menipis.
- Maskara, jika si remaja putri sudah siap dan untuk acara spesial saja. Eyeshadow shimmer bisa digunakan untuk acara-acara spesial.
- Lipgloss merah muda bisa menyempurnakan penampilan.
Sebaiknya, tata rias untuk remaja untuk meng-highlight kecantikannya, bukan menutupi. Bagi yang suka warna-warna terang, Bobbi menyarankan untuk bereksperimen dengan pewarna kuku saja, jangan pada makeup. Jangan lupa untuk mengajarkan anak Anda untuk selalu merawat kebersihan wajahnya agar kotoran dan makeup tidak menumpuk dan menyebabkan jerawat.
Menurut pendapat Anda, usia berapa anak remaja lumrah menggunakan makeup? Riasan seperti apa yang cocok dan wajar untuk anak remaja putri? (sumber: Kompas.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar