Oleh Suyatno
Agar Gerakan Pramuka lebih disenangi masyarakat sebaiknya program-programnya lebih terfokus. "Pramuka sudah waktunya memfokuskan diri pada aspek tertentu saja yang langsung hasilnya dapat drasakan masyarakat. jadi, programnya jangan hanya diawang-awang terus", ujar Sukarwo saat memberikan sambutan pada Upacara hari Pramuka ke-50 di Gedung Negara Grahadi jalan Pemuda Surabaya pada pukul 08.00, Minggu, 14 Agustus 2011. Peserta upacara adalah pramuka penegak dari Surabaya, Gresik, dan Sidoarjo sebanyak 1000 pramuka. Kemudian, di kursi undangan terlihat para pengurus Gerakan Pramuka Jawa Timur, utusan Kwarcab, dan kepala dinas provinsi selaku mabida, dan undangan wakil rektor perguruan tinggi di Jawa Timur.
Program kepramukaan seharusnya diarahkan langsung ke pemberdayaan gugus depan. "karena di gugus depanlah tempat berkembangnya jiwa kepramukaan dalam nuansa pembinaan dan pengembangan", ujar Kakwarnas dalam sambutan yang dibacakan Sukarwo selaku pembina upacara. Masalah generasi muda yang sangat komples seharusnya dapat diatasi melalui kegiatan kepramukaan yang lebih terfokus. Untuk itu, revitalisasi yang telah berjalan 5 tahun harus diperkuat dengan kiprah Gerakan Pramuka dengan tindakan nyata. "Pramuka harus dekat dengan kondisi nyata anak-anak muda", ujar Kakwarnas.
Pada kesempatan itu pula digelar pameran peralatan kegiatan kerpamukaan seperti kegiatan dirgantara, selam, dan pramuka peduli melalui Brigade Penolong. Paduan suara kali ini diisi oleh pramuka yang berpangkalan di Poltekkes Surabaya dibawa asuhan kak Endang Sulistianingsih. Sementara, upacara berlangsung khidmad berkat asuhan Kak Ganet yang melatih para petugas sejak sebulan sebelumnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar